Wiz.or.id, Luwu Timur — Relawan Wahdah Inspirasi Zakat berkunjung ke Pondok Pesantren Darul Hijrah Luwu Timur.
Pondok ini ertempat di Desa Taripa, Kecamatan Angkona, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatam. Terletak diatas pegunungan, mengunakan mobil hartop relawan WIZ membutuhkan waktu kurang lebih 1 jam untuk bisa sampai dilokasi,
Melihat jalan yang terjal dan menanjak butuh perjuangan untuk membawa material bangunan menuju Ponpes. “Jalannya benar-benar menantang. Pantas saja pembangunannya sedikit lambat karena membawa material ke atas itu butuh kesabaran,” kata Muhammad Ilham, relawan Wahdah Inspirasi Zakat.
Kamis, 22 September 2022, relawan WIZ bersama para santri gotong royong melakukan kerja bakti pembangunan asrama Ponpes.
“Alhamdulillah kerja bakti berjalan lancar dan para sangat antusias melakukan pengerjaan. Syukran jazakumullahu khairan atas doa dan dukungannya untuk pembangunan asrama Ponpes Darul Hijrah Lutim. Semoga pembangunan asrama berjalan lancar dan para santri bisa mendapatkan tempat tinggal yang layak dan nyaman,” harapnya. []



Luaskan Manfaat Sedekah Anda