Buka Puasa Bersama Calon Dai

Mereka calon dai. Namun setahun dibina dulu di sekolah pembinaan bernama Tadrib Ad Du’at. Dikelola oleh Ormas Islam Wahdah Islamiyah. Asrama putra dan Putinya dipisah. Namun tetap punya visi yang sama.

Setelah setahun dibina, mereka akan kembali ke tempat asalnya. Atau di tempatkan di lokasi berbeda. Berdakwah disana, dengan durasi waktu yang telah ditentukan sebelumnya.

Kami 16 Maret 2023, kita ke lokasi tersebut untuk menyalurkan amanah buka puasa sunnah. Mereka sudah terbiasa berpuasa sunnah. Senin dan Kamis. Hidangannya benar-benar membuat perut bergoyang-goyang, masyaallah.

Kami hanya bisa mendoakan. Kepada setiap hamba Allah. Para donatur yang telah membantu terlaksananya program ini. Semoga Allah berkahi niatan baik kita.

Semoga makanan ini, menjadi daging. Menjadi tempat mengalirnya darah. Para pejuang dakwah Al-Qur’an ke pelosok nusantara.

Agar pahala jariyahnya
Kembali kepada kita


Luaskan Manfaat Sedekah Anda