CEGAH PENULARAN PENYAKIT PASCA BANJIR, RELAWAN MEDIS WIZ CARE PERIKSA KESEHATAN WARGA DI TENDA PENGUNGSIAN
Wiz.or.id, Luwu Utara — Relawan medis Lembaga Amil Zakat Nasional Wahdah Inspirasi Zakat (Laznas WIZ) memberikan layanan kesehatan, Senin (20/7/2020).
Layanan kesehatan ini diperuntukkan bagi warga korban banjir yang kini menempati tenda-tenda pengungsian di Desa Meli, Kec. Baebunta, Kab. Luwu Utara.
Relawan medis melakukan pemeriksaan kesehatan melalui mobile clinic ke tenda-tenda pengungsian. Muhammad Ilyas selaku relawan medis WIZ mengatakan, kunjungan ini dilakukan untuk mempermudah warga mendapatkan layanan kesehatan. Selama ini kata dia, banyak warga yang mengeluhkan beberapa jenis penyakit, karena lantaran tak ada tim medis yang sering berkunjung membuat mereka hanya berdiam diri di tenda.
“Mereka sebenarnya mau saja diperiksa. Tapi kan puskesmas jauh, apalagi ini masa-masa pandemi. Ini juga kami lakukan untuk mencegah penularan lebih lanjut. Rata-rata warga mengeluhkan tekanan darah tinggi, batuk-batuk, serta pegal linu,” ujarnya.
Di waktu yang sama, sebagian tim relawan masih melakukan evakuasi warga yang masih hilang, dan sebagian mendirikan pos-pos pelayanan bagi warga terdampak.
Rencananya layanan kesehatan ini akan terus dibuka dan dilakukan oleh relawan medis WIZ hingga kondisi kembali pulih di lokasi bencana. []
Sahabat Inspirasi mari kita ikut membersamai mereka melalui doa maupun menyalurkan donasi untuk meringankan beban warga terdampak banjir Masamba-Luwu Utara

Bank Syariah Mandiri 499 900 9005
Bank Muamalat 801 004 8367
BNI Syariah 500 123 5005
An. Wahdah Inspirasi Zakat








(Untuk amanah pencatatan harap menambahkan 470 setiap transferan)