SEDEKAH AL-QUR’AN LAZNAS WIZ BANTU PROSES BELAJAR LANSIA DI TOLITOLI
Wiz.or.id, Tolitoli — Ramadhan hari kesebelas, tim Laznas Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) Gerai Tolitoli melalui program Nasional Ramadhan Tebar Al-Qur’an Nusantara telah menyalurkan delapan paket Al-Qur’an dan bingkisan kepada salah satu kelas belajar Al-Qur’an yang didominasi oleh lansia.
Salah satu peserta yang tertua di kelas ini bernama Langsing sudah berusia 63 tahun Ia adalah peserta yang sangat bahagia ketika menerima paket Al-Qur’an, Ahad (25/4/2021) di Jalan Anoa, Kelurahan Tuwelei, Kecamatan Baolan, Tolitoli, Sulawesi Tengah.
“Nanti Sekarang saya baru menyesal kenapa waktu masih muda dulu saya tidak serius belajar Al-Qur’an nanti sekarang ini baru mau belajar serius. Sudah tidak ada gunanya menyesal yang penting masih ada kesempatan,” ungkapnya.
Ia pun mewakili peserta lainnya mengucapkan rasa syukur karena telah dibantu selama proses belajar. “Syukran Jazakumullahu khairan katsiran kami ucapakan kepada seluruh donatur atas donasi dan dukungannya selama ini,” doanya. []