GEBYAR 75.000 VAKSIN; WAHDAH ISLAMIYAH BERSAMA YAYASAN HADJI KALLA DUKUNG PERCEPATAN PROGRAM VAKSINASI DI KOTA MAKASSAR
Wiz.or.id, Makassar – Wahdah Islamiyah bekerjasama dengan Yayasan Hadji Kalla dan berbagai instansi seperti IDI (Ikatan Dokter Indonesia), Dinas Kesehatan Makassar, PMI Kota Makassar, Kesdam Hasanuddin dan juga dari pihak Universitas Hasanuddin menggelar Gebyar 75.000 Vaksin secara gratis di Kota Makassar.
Gerakan vaksinasi ini merupakan rangkaian dari upaya untuk menyukseskan program pemerintah dalam memberikan vaksinasi yang lebih luas dan secara merata kepada masyarakat. Kegiatan ini dipusatkan di halaman kampus Sekolah Islam dan Bahasa Arab (STIBA) Makassar selama dua hari, Kamis (26/8/2021) sampai Jumat (27/8/2021).
Sebelumnya, registrasi peserta Gebyar 75.000 Vaksin ini dilakukan dibeberaa tempat terpilih salah satunya adalah STIBA. Terlihat dari pengamatan tim di lapangan, ribuan warga mulai mengantre sejak pukul 06.30 pagi.
“Kita tahu banyak memerlukan vaksin ini. Tapi karena jumlahnya terbatas, maka kami prioritaskan yang datang duluan, atau yang telah mendaftar online,” ungkap Syahruddin, Direktur Wahdah Inspirasi Zakat yang turut hadir menjadi bagian dari kepanitiaan Wahdah Islamiyah.
Ia juga menjelaskan, tanpa kerja sama berbagai pihak, gerakan vaksinasi massal seperti ini sulit untuk dilaksanakan. IDI Kota Makassar pun selalu menjadi bagian besar dalam menyukseskan program vaksinasi. Komitmen untuk membantu program pemerintah dalam percepatan pencapaian target vaksinasi terus dilakukan dengan meminta vaksin secara langsung ke Menteri Kesehatan RI. []
▶️ Rekening Donasi :
Bank Syariah Indonesia (BSI) 499 900 9005
Bank Muamalat 801 004 8367
An. Wahdah Inspirasi Zakat
▶️ Donasi Online klik :
https://sedekahplus.com/BeasiswaTahfizh
▶️ Tlp/WA Center Wahdah Inspirasi Zakat : 085315900900

