Wiz.or.id, Tana Toraja – Lebaran tersisa beberapa hari lagi. Ekspresi kebahagiaan para mualaf di daerah Salubarani Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan tampak setelah menerima paket sembako yang diberikan oleh relawan, Selasa (26/4/2022) lalu.

Kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi di program Tebar Sembako Nusantara antara Laznas Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) dengan Yayasan Kalla.

Menurut salah seorang tim penanggung jawab kegiatan ini, Muhammad Ilham, sebanyak 90 paket telah disalurkan. “Kita lakukan ekspedisi sembako ke Tana Toraja sebagai bagian dari syiar dan kepedulian kita terhadap saudara muslim kita,” ungkapnya.

Ia menambahkan bahwa sebelumnya, para relawan telah berkunjung dari rumah ke rumah, yang terdapat di beberapa desa dan kelurahan.

Kehadiran para relawan ke tempat daerah ini selain silaturahmi dan membagikan paket dimaksud, mereka juga ingin menyaksikan dan berbagi informasi seputar aktivitas dakwah oleh dai yang dikirim untuk berdakwah di daerah tersebut. []


Luaskan Manfaat Sedekah Anda

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *