WAKATOBI – Di sebuah pulau kecil yang indah di Kabupaten Wakatobi, tepatnya di Jalan Pulau Runduma, Kelurahan Wandoka Selatan, sebuah harapan baru mulai tumbuh. Harapan itu datang dalam bentuk bantuan pembangunan Masjid Wihdatul Ummah dan Rumah Dakwah Muslimah.
Wahdah Inspirasi Zakat cabang Wakatobi menyalurkan bantuan pada hari Senin, 20 Januari 2025.
Ustaz Amuddin Wota hadir mewakili pantia pembangunan masjid menekankan pentingnya masjid sebagai pusat kegiatan ibadah dan pembelajaran umat, serta peran strategis Rumah Dakwah Muslimah sebagai wadah pengembangan spiritual dan pemberdayaan perempuan Muslimah di wilayah Wakatobi.
“Pembangunan ini bukan hanya simbol fisik, tetapi sebuah langkah nyata dalam memperkuat ukhuwah Islamiah dan menyebarkan nilai-nilai kebaikan di tengah masyarakat. Kita semua memiliki tanggung jawab untuk bersama-sama menjaga dan memakmurkan rumah Allah ini,” ungkapnya.
Pembangunan ini mendapat dukungan penuh dari masyarakat setempat dan donatut WIZ cabang Wakatobi yang berkomitmen untuk menyelesaikan pembangunan masjid dan rumah dakwah dengan semangat gotong royong.
Kehadiran fasilitas ini diharapkan mampu menjadi pusat pembinaan keislaman yang inklusif, menciptakan generasi Muslim yang berakhlak mulia, serta mempererat persaudaraan antarumat. []
Luaskan manfaat sedekah Anda!