Wahdah Inspirasi Zakat Bagikan Makan Siang dan Sosialisasikan Program Belajar Al-Qur’an di Makassar

wiz.or.id, Makassar – Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) kembali menggelar aksi sosial dengan mengadakan program Makan Gratis Bersama Tukang Bentor di Jalan Perintis Kemerdekaan 3, Makassar. Kegiatan ini tak hanya bertujuan untuk mengenyangkan perut para tukang bentor, tetapi juga untuk menyosialisasikan Program Belajar Al-Qur’an dengan Metode Dirosa.

Sebanyak 10 porsi makan siang telah disiapkan oleh tim WIZ untuk dibagikan kepada para tukang bentor. Antusiasme menyambut kedatangan tim WIZ terlihat jelas di wajah para tukang bentor. Program ini disambut baik oleh para penerima manfaat, yang merasa diperhatikan dan didukung dalam keseharian mereka.

Lebih dari sekadar mengenyangkan perut, program ini memiliki tujuan mulia untuk menjadikan para tukang bentor sebagai target pembinaan melalui Program Belajar Al-Qur’an. Bagi mereka yang belum lancar atau ingin belajar membaca Al-Qur’an, program ini menjadi kesempatan emas untuk meningkatkan kemampuan mereka.

Muhammad Dwi Aprinandhi, fasilitator program, menyampaikan harapannya agar dengan adanya program ini, para tukang bentor bisa lebih semangat dan fokus dalam mempelajari Al-Qur’an. “Semoga program ini menjadi pahala jariyah bagi para donatur dan pihak-pihak yang terlibat,” ujarnya.

WIZ membuka peluang bagi para donatur yang ingin berkontribusi dalam membantu menyiapkan makanan siang untuk para tukang bentor sekaligus memberikan mereka akses untuk belajar Al-Qur’an dengan metode Dirosa.

Luaskan manfaat sedekah Anda!

Home
Donasi
Hitung Zakat
Rekening