WIZ Kukar Salurkan Bantuan untuk Muallaf di Loa Kulu

KUTAI KARTANEGARA – Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) cabang Kutai Kartanegara (Kukar) menyalurkan bantuan kepada Pinto, seorang muallaf berusia 18 tahun, di Dusun Jonggon Kampung, Desa Jonggon, Kecamatan Loa Kulu, Kabupaten Kutai Kartanegara. Dusun tersebut dikenal sebagai “Kampung Muallaf” karena mayoritas penduduknya kini memeluk agama Islam.

Pinto mengucapkan dua kalimat syahadat pada Sabtu malam, (31/01/2025), di Masjid Al-Ikhlas Jonggon Kampung, setelah mengikuti bimbingan Ustaz Rozzaq seusai shalat Isya. Ketertarikan Pinto pada Islam bermula dari menonton ceramah di media sosial yang menjelaskan tentang kebenaran agama Islam. Ia kemudian belajar lebih dalam dan bertanya kepada imam masjid setempat sebelum akhirnya memutuskan untuk memeluk Islam.

Sebagai bentuk dukungan, WIZ Kukar memberikan paket sembako kepada Pinto. Bantuan ini diharapkan dapat menjadi penyemangat bagi Pinto dalam menjalani kehidupan barunya sebagai seorang Muslim, serta membantu memperdalam ilmu agama dan meneguhkan keimanannya.

“Semoga bingkisan ini bisa menambah kebahagiaan dan semangat Pinto untuk terus belajar Islam. Kami juga berharap ia dapat mengikuti pembinaan intensif dari para dai Wahdah Islamiyah Kukar dan semakin mantap dalam menjalani perjalanan spiritualnya,” ujar perwakilan WIZ Kukar.

WIZ Kukar berkomitmen untuk terus memberikan perhatian kepada muallaf di daerah-daerah seperti Jonggon Kampung, serta mendukung proses pembinaan mereka agar semakin kokoh dalam iman dan ibadah.[]

Luaskan manfaat sedekah Anda!

Home
Donasi
Hitung Zakat
Rekening