Kasihan, Balita Raihan Penderita Hidrosefalus di Poso Butuh Bantuan
KASIHAN, BALITA RAIHAN PENDERITA HIDROSEFALUS DI POSO BUTUH BANTUAN
Wiz.or.id, Poso — Raihan, balita dari pasangan Jamil (41) dan Aisyah (39) terbaring lemah di rumahnya Jalan Trans Sulawesi Desa Toini, Kec. Poso Pesisir, Kab. Poso, akibat menderita penyakit hidrosefalus.
Raihan harus menerima rasa sakit yang dideritanya semenjak 2 bulan terakhir. Awalnya ia merasakan susah makan dan muntah-muntah dan susah BAB.
Pada usianya yang masih dua tahun ini, ia harus berjuang melawan rasa sakit akibat pembengkakan di tulang tengkorak kepalanya karena terus-terusan terisi cairan. Sementara ia juga merasakan pada bagian tangan dan kakinya mulai mengeras.
Sang ibu, Aisyah mengatakan pada saat ini, Raihan harus menjalani terapi pengobatan di kota Palu.
Ia menyebutkan, saat lahir tak terjadi hal-hal aneh yang ia lihat dari tubuh Raihan. Hanya saja, beberapa bulan terakhir ini Raihan mengalami sakit-sakitan. Hingga di bagian kepalanya terdapat benjolan dan saat ini sudah mengalami pembesaran.
“Anak saya akan menjalani pengobatan di Palu tapi saya bingung karena pasti biayanya sangat mahal, kami tak cukup biaya,” katanya.
Ia belum bisa memastikan berapa biaya keseluruhan pengobatan anaknya. Tapi ia menaksir akan memakan biaya sepuluh hingga lima puluh juta rupiah hingga sembuh dan dalam tahap kontrol lanjutan.
“Untuk berobat saya kadang pakai Jamkesda, saran orang-orang pakai itu karena saya enggak punya BPJS,” ucapnya.
Aisyah mengaku, dirinya dan juga suami hanya bekerja sebagai petani seadanya. Sehingga cukup sulit untuk mengakses pengobatan penuh tanpa biaya yang cukup.
Ia pun berharap ada bantuan dari para dermawan untuk biaya pengobatan anak kesayangannya itu, maka dirinya saat ini tetap berusaha untukmelakukan yang terbaik. []