PASCA BANJIR GORONTALO, RELAWAN WIZ GOTONG ROYONG BERSIHKAN LUMPUR DAN RUMAH WARGA
Wiz.or.id, Gorontalo – Relawan Laznas WIZ membantu warga membersihkan rumah yang dipenuhi lumpur pasca-banjir bandang yang melanda beberapa titik di Kota Gorontalo.
Pembersihan salah satunya dilakukan di Kelurahan Padebuolo, pada hari Ahad (14/6/2020).
Bakti Sosial yang melibatkan belasan relawan ini telah dilakukan selama tiga hari. Dari penjelasan kordinator relawan, Ime Hadi Sabrun, hingga hari ini relawan masih berfokus pada pengerahan bantuan logistik dan tenaga untuk membantu warga.
“Jadi kita bagi tim. Porsinya ada yang kami distribusikan ke rumah-rumah warga dan beberapa fasilitas umum, dan lainnya fokus pada penyediaan bahan logistik dan makanan siap saji,” tukasnya.
Kehadiran relawan ini di lokasi pasca-banjir tidak lain untuk melaksanakan kegiatan kemanusiaan, selain membersihkan rumah, nantinya kata Ime, relawan pun akan di bagi tugaskan membersihkan beberapa masjid yang ikut terendam bajir.
Banjir di Gorontalo setidaknya membuat tak kurang dari 43 desa/kelurahan di kota Gorontalo dan Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo terendam sejak Kamis (11/6/2020).
Selain itu, banjir juga mengenai Kelurahan Bugis, Ipilo, Padebuolo, Talumolo, Tenda, dan Botu di Kota Gorontalo dan berdampak pada ribuan warga yang bermukim di wilayah tersebut. Dampak banjir ribuan warga.
Rinciannya 5.250 orang di Kelurahan Bugis; 2.358 orang di Kelurahan Ipilo; 400 orang di Kelurahan Padebuolo; 750 orang di Kelurahan Talumolo; 4.010 orang di Kelurahan Tenda; dan 1.000 orang di Kelurahan Botu.
Warga terdampak banjir mengungsi ke tempat yang telah disediakan. Namun, mereka kini sudah tampak kembali ke rumah untuk membersihkan lumpur. Hanya saja, mereka masih takut menetap di rumah karena khawatir ada banjir. []
#SahabatInspirasi mari kita ikut membersamai mereka melalui doa maupun menyalurkan donasi untuk meringankan beban mereka.⁣⁣
⁣⁣
▶️ Rekening Donasi⁣⁣
Bank Syariah Mandiri 499 900 9005⁣⁣⁣⁣⁣⁣
Bank Muamalat 801 004 8367⁣⁣⁣⁣⁣⁣
BNI Syariah 500 123 5005⁣⁣⁣⁣⁣⁣
An. Wahdah Inspirasi Zakat⁣⁣⁣ ⁣⁣⁣
⁣⁣⁣
▶️ Sedekah Online klik :⁣⁣⁣⁣⁣⁣
⁣⁣⁣⁣⁣⁣
▶️ Konfirmasi Transfer : 085315900900⁣⁣⁣⁣⁣⁣
(Untuk amanah pencatatan harap menambahkan 890 setiap transferan)⁣⁣⁣⁣

Tinggalkan Balasan