RAMADHAN 73 HARI LAGI⁣⁣⁣⁣
Allah ta’ala berfirman, “..Dan berikanlah berita gembira kepada orang-orang yang sabar. (yaitu) orang-orang yang apabila ditimpa musibah, mereka mengucapkan: “Inna lillaahi wa innaa ilaihi roojiuun” (Sesungguhnya kami adalah milik Allah dan kepada-Nya-lah Kami kembali.)” (QS. Al Baqoroh [2] : 155-156)⁣
Sabar itu nampak pada pukulan pertama. Pukulan di sini bukan berarti pukulan fisik, melainkan kejadian yang tidak kita inginkan atau kita sebut dengan musibah. Kita disebut sabar manakala ketika pertama kali musibah datang menimpa kita, kita langsung berserah diri kepada Allah ta’ala. Lisan mengucap, “”Inna lillaahi wa innaa ilaihi roojiuun”, hati berpegang teguh kepada Allah Yang Maha Menguasai qodo dan qodar, dan perbuatan berupaya tetap terjaga sembari memperbaiki keadaan. Inilah tanda-tanda kesabaran.⁣
Sedangkan jika ketika pertama kali musibah datang yang kita lakukan adalah sibuk menggerutu, mengutuk, melontarkan sumpah-serapah kemarahan, sibuk menyalahkan orang lain, maka kemungkinan besar ini adalah tanda kita masih perlu banyak memperbaiki diri khususnya dalam hal kesabaran.⁣
Orang-orang yang sabar adalah mereka yang mendapat kasih sayang dan petunjuk dari Allah, dan seterusnya ada dalam bimbingan Allah. Karena Allah ta’ala. berfirman, “Mereka itulah yang mendapat keberkatan yang sempurna dan rohmat dari Tuhan mereka dan mereka itulah orang-orang yang mendapat petunjuk.” (QS. Al Baqoroh [2] : 157)⁣
Betapa beruntung orang-orang yang terampil bersabar dalam berbagai episode kehidupannya. Semoga kita tergolong orang-orang yang sabar. Aamiin yaa Robbal aalamiin.⁣
@wahdahinspirasizakat www.wiz.or.id www.sedekahplus.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *