LAZISWahdah.org , Banten – LAZNAS Wahdah Banten mendistribusikan air bersih sebanyak 16000 liter untuk warga di Kecamatan Pontang, Kabupaten Serang, Banten, Sabtu (24/8/2019).

Pendistribusian air bersih ini dalam rangka membantu masyarakat yang sedang kesulitan air bersih akibat kemarau panjang. Kegiatan ini berlangsung pada malam hari, yakni pada pukul 21.00 sampai 22.30 waktu setempat.

Direktur Program dan Pemberdayaan LAZNAS Wahdah Zulkarnain mengatakan, sumber dana yang digunakan untuk distribusi air bersih tersebut hasil dari donasi para donatur LAZNAS Wahdah.

“Kita punya program berkah peduli sebagai wujud nyata kepedulian dan respon cepat bagi warga yang membutuhkan,” kata Zulkarnain.

Ia berharap, pemerintah daerah lebih responsif terhadap keadaan masyarakat Serang terutama saat musim kemarau seperti ini. Sebagaimana dari pengakuan Masgini, Ketua RT 01, ia mengakui bahwa kondisi air di tempat tinggalnya juga sudah tidak layak pakai.

“Sudah kuning pak, bau lagi,” ucapnya.

Ia menambahkan, bahwa musim kemarau pada tahun ini berdampak kepada mata pencaharian warga..

“Di mana di antara potensi daerah Serang sebagai penghasil padi untuk musim tahun ini gagal total, para petani mengalami kerugian besar sawah mengering,” katanya.

Masgini menyampaikan rasa terima kasihnya mewakili warga yang hadir atas bantuan air bersih yang telah didistribusikan.

“Semoga rezkinya kian berberkah dan semoga Allah membalas dengan sebaik-baiknya,” tandasnya. []

Tinggalkan Balasan