Berbagi Juara 4
LAZISWahdah.com
– Alhamdulillah hari Jum’at, 04 Maret 2016 TIM LAZIS Wahdah membagikan paket tas sekolah dan alat tulis menulis kepada siswa Madrasah Ibtidaiyah (MI) Khairunnas. Kegiatan yang bertajuk “Berbagi Juara” ini disambut dengan antusias oleh puluhan siswa MI Khairunnas. Satu persatu siswa berbaris rapi mengikuti arahan para guru sesuai urutan kelasnya dan menunggu dengan sabar giliran untuk mendapatkan paket yang dibagikan TIM LAZIS Wahdah. Sebagian besar orang tua siswa MI Khairunnas yang berada di kelurahan Bontorannu ini berprofesi sebagi pemulung dan buruh tidak tetap.

Semoga kegiatan ini dapat terus kita gulirkan guna membantu para siswa untuk tetap semangat belajar dan berpresatasi menggapai cita-citanya.[]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *