Jangan Mau Jadi Pemuda Tersesat

JANGAN MAU JADI PEMUDA TERSESAT

Fenomena anak muda jaman sekarang adalah merasa hebat dengan sebuah trend tanpa mencari tau dampak baik atau buruknya. Akhir-akhir ini viral cuitan tentang sebuah jargon “pemuda tersesat”. Sebuah jargon yang tetap membanggakan kemaksiatan, meski pun ia tahu itu tak baik untuknya

Bilangnya “apalah aku, seorang pendosa, seorang pemuda tersesat, ngga kayak kamu, alim, blablablabla…”

Bermuara dari sanalah akhirnya mereka benar-benar bermaksiat. Harusnya mereka takut ketika bangga memyuarakan arti kata pemuda tersesat. Apanya yang mau dibanggakan, apanya yang mau kita pamerkan

Dari ‘Uqbah bin ‘Amir radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

“Sungguh Allah sangat mengagumi seorang pemuda yang tidak menyimpang dari kebenaran.”
(HR. Ahmad, 4:151. Syaikh Syu’aib Al-Arnauth mengatakan bahwa hadits ini hasan lighairihi)

Jangan mau disesatkan apalagi menyesatkan orang lain. Menjadi pemuda yang alim, itu bukan aib atau kepengin dipuji. Biarkanlah diri ini alim, daripada tetap tersesat lalu membanggakan diri, na’udzubillah. []

@wahdahinspirasizakat www.wiz.or.id www.sedekahplus.com⁣⁣⁣

Tinggalkan komentar

Home
Donasi
Hitung Zakat
Rekening