Optimalisasi Zakat Bantu Guru Honorer Berdayakan Perekonomiannya

Wiz.or.id, Makassar – Hasmawati mendapatkan bantuan modal usaha dari Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ). Ia memiliki usaha di sekolah tempatnya ia mengajar. Pihak sekolah memberinya tempat berjualan.

Dengan usaha tersebut, ia bisa membantu perekonomian keluarganya. Warga Kelurahan Tamallayang, Kecamatan Bontonompo, Kabupaten Gowa ini bersyukur karena ada tambahan modal bagi dirinya.

Ia menyaampaikan rasa terima kasih kepada donatur yang telaah membantunya. “Semoga ini bisa menambah kemajuan usaha saya. Yang pastinya semua itu harus kita syukuri,” ujarnya, Jumat (19/5/2023).

Sementara itu, Fharid selaku fasilitator program mengatakan, guru honorer menjadi salah satu sasaran program WIZ. Ia mengaku, honorer sangat berjasa bagi pendidikan anak negeri. Maka sangat layak untuk dibantu.

“Harus dibantu. Semoga donatur WIZ dimudahkan urusannya karena telah memudahkan urusan orang lain,” doanya. []


Luaskan Manfaat Sedekah Anda