RELAWAN WIZ TERJUN LANGSUNG BANTU KORBAN KEBAKARAN DI BELLI
Wiz.or.id, Bone – Relawan Laznas Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) dikerahkan membantu korban kebakaran di Lingkungan Belli Kelurahan Tokaseng Kecamatan Tellusiattinge Kabupaten Bone, Kamis (18/2/2021).
Kebakaran tersebut mengakibatkan empat rumah hangus terbakar dan rata dengan tanah dengan kerugian ditaksir ratusan juta rupiah.
Salah satu dari korban kebakara bernama Pandu (66), mengungkapkan kebakaran terjadi sangat cepat sehingga tidak banyak barang berharga yang dapat dia selamatkan. Selain itu Pandu juga mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang turun langsung membantu pasca kebakaran yang menghabiskan rumahnya itu.
“Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu saya. Saya benar-benar bersyukur karena sudah dibantu,” ujarnya.
Ketua Laznas WIZ Bone Nasruddin mengatakan, anggota diterjunkan ke lokasi kebakaran sebagai bentuk kepedulian WIZ terhadap masyarakat yang tertimpa musibah. Bantuan yang diberikan berupa bahan makanan dan kebutuhan lainnya.
“WIZ akan senantiasa hadir di tengah tengah masyarakat, apalagi yang sedang tertimpa musibah, semoga kehadiran kami di sini dapat membantu meringankan beban bagi para korban kebakaran,” ujar Nasruddin. []