LAZIS Wahdah - Sarung Indonesia Untuk Rohingya

LAZISWahdah.com  – Kebutuhan terhadap pakaian adalah sesuatu hal yang mendesak, dan inilah yang dirasakan para pengungsi Rohingya, hal ini terlihat dari antusias mereka saat mengetahui bahwa akan ada pembagian sarung dari LAZIS Wahdah.

Sarung yang dibeli di Pasar Butung Makassar tidak cukup untuk mereka, hanya 100 lembar yang mampu kami bawa saat itu sedang mereka yang ikut antri ada 200 orang lebih. Dibantu relawan lokal maka kita prioritaskan kepada muslimah yang baru tiba dari Myanmar dan bergabung dengan pengungsi lain di dalam Kamp.

Pakaian adalah suatu hal yang tidak bisa lepas dari kehidupan kita, yang mana itu merupakan salah satu nikmat Allah yang paling besar yang Allah anugerahkan kepada hamba-hambanyanya. Dengan pakaian, seseorang dapat melindungi dirinya dari panas. Allah berfirman;

وَجَعَلَ لَكُمْ سَرَابِيلَ تَقِيكُمُ الْحَرَّ وَسَرَابِيلَ تَقِيكُم بَأْسَكُمْ كَذَلِكَ يُتِمُّ نِعْمَتَهُ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تُسْلِمُونَ

“Dia jadikan bagimu pakaian yang memeliharamu dari panas dan pakaian (baju besi) yang memelihara kamu dalam peperangan. Demikianlah Allah menyempurnakan nikmat-Nya atasmu agar kamu berserah diri (kepada-Nya).” (QS:An-Nahl: 81).

Dengan pakaian seseorang menutup Aurat dan memperindah penampilannya. Allah berfirman ;

يَا بَنِي آدَمَ قَدْ أَنزَلْنَا عَلَيْكُمْ لِبَاساً يُوَارِي سَوْءَاتِكُمْ وَرِيشاً وَلِبَاسُ التَّقْوَىَ ذَلِكَ خَيْرٌ ذَلِكَ مِنْ آيَاتِ اللّهِ لَعَلَّهُمْ يَذَّكَّرُونَ

“Hai anak Adam, sesungguhnya Kami telah menurunkan kepadamu pakaian untuk menutup auratmu dan pakaian indah untuk perhiasan. (QS. Al A’raf : 26)

Jazakumullahu khairan kepada para muhsinin yang telah menyalurkan donasi Peduli Rohingya lewat rekening LAZIS Wahdah, mari senantiasa kirimkan doa dan donasi untuk mereka. Donasi Peduli Rohingya melalui Bank Syariah Mandiri : 799.900900.4 a/n LAZIS Wahdah Care dan konfirmasi : 085315900900[]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *